Ini Pertanda Anda Harus Putus
http://nengdara.blogspot.com/2015/12/ini-pertanda-anda-harus-putus.html
NENGDARA - Menentukan untuk melanjutkan atau memutuskan hubungan adalah salah satu hal yang paling membuat galau. Bila Anda sedang mengalaminya, sebelum membuat keputusan, cek tiga tanda harus putusberikut ini. Bila mayoritas kondisi ini Anda alami, sudah waktunya say bye bye sama si pacar!
1. He’s no longer the first person
Dulu sih, dia orang paling penting dalam hidup Anda. Hal sekecil apapun Anda bagi dengan dia—sampai potong rambut pun menunggu persetujuannya. Kini, Anda seperti tidak peduli dengan pendapatnya. Mau cerita tentang keseharian Anda di kantor pun rasanya sudah malas.
2. Kencan menjadi kewajiban
Duh, jangankan mau tampil cantik untuk si pacar, mau jalan bareng dia saja kok, rasanya malas, ya. Kencan di akhir minggu bukan lagi sebagai hal yang Anda tunggu-tunggu. Bahkan kalau bisa, lebih baik menghindar dan memilih hangout sama sahabat-sahabat Anda.
3. Banyak pria menarik
Mata Anda hanya untuk dia. Pokoknya dia pria paling menarik di mata Anda. Tapi kok, lama kelamaan pesona tersebut hilang, ya. Tiba-tiba Anda melihat banyak pria di sekeliling Anda yang jauh lebih menarik dari pacar Anda. Itu tandanya Anda mulai il-feel dengan si pacar. Yakin mau meneruskan hubungan tanpa perasaan?
(Sumber: Citacinta)